Rabu, 28 Desember 2011

Gule kepala ikan mas agus

Gule kepala ikan mas agus cukup terkenal, selain rasanya yang lezat , gule ikan ini cukup unik karena dalam proses cara menikmati ada tahapan yang harus dilalui dan ditulis dalam panduan cara makan. Gule kepala ikan mas agus menyajikan konsep masakan ikan yang dikemas dengan cara lain dan menarik.  dengan harga cukup terjangkau yaitu 15ribu per porsi anda sudah dapat menikmati gulai kepala ikan yang nikmat. untuk menu lainnya anda juga bisa memilih dagu ikan atau gule daging ikan yang mudah untuk menyantapnya. untuk menu minuman anda bisa memesan berbagai juice buah. terutama juice jambu merah dan sirsak yang enak dan segar. gule kepala ikan bisa ditemui hampir disemua kota besar di jawa timur, seperti sby, malang, kediri. silahkan datang dan buktikan rasanya.

Nasi Lodho Pak Yusuf Trenggalek

Sepulang berwisata dari pantai perigi seorang kolega menyarankan agar kami mampir ke Nasi Ayam lodho pak yusuf yang legendaris. lalu kamipun mulai mencari lokasinya yaitu di kecamatan pogalan kabupaten trenggalek. lokasinya dipinggir jalan utama yang menghubungkan kota Trenggalek dan Tulungagung. sekilas dari luar tidak nampak apabila di dalam sebuah gang yang cukup satu mobil terdapat tempat kuliner yang mantab. informasi tentang nikmatnya masakan lodho pak yusuf ternyata bukan isapan jempol tetapi nyata, kami menikmati ayam lodho dengan cita rasa pedas dan urap segar dipadu dengan nasi uduk yang gurih sungguh pas. dengan per porsi 18 ribu rupian anda sudah bisa menikmati betapa gurih dan nikmatnya Nasi lodho pak yusuf yang juga membuka cabang di kota Tulungagung. apabila ke Trenggalek jangan lupakan untuk mencicipi nasi lodho pak yusuf yang luar biasa.

Sabtu, 03 Desember 2011

Mie Goreng Pak Pendek Kediri

Nah para kuliners Mie Goreng rasanya harus mampir dech ke mie goreng pak pendek kalo lagi travelling di kota tahu kediri. tim kuliner mantabs tahu keunikan mie goreng pak pendek saat mengunjungi teman karib kami bpk Rendra yang kebetulan bertempat tinggal di kediri, nah saat makan malam kami diajak kuliner yang lain dan unik tetapi memang luar biasa, rasanya pas dan nikmat sampai rasanya sayang untuk apabila tidak nambah.
Warung Mie goreng pak pendek berada di jalan hasanudin kediri tepatnya dekat dengan Matahari kediri. untuk yang dari arah surabaya maka kantor pos lurus ke arah timur sampai melewati rel kereta api maka 50 m warung mie pak pendek berada. tempatnya yang sederhana tetapi tidak demikian dengamn rasa yang di sajikan. selain mie goreng sebagai makanan utamanya disini juga tersedia nasi goreng yang tak kalah enak. harga relatif terjangkau dengan rasa yang memukau. setiap kami melewati kediri tak pernah kami lewatkan untuk menikmati kuliner di mie goreng pak pendek kediri.

Rawon Pak Djenggot Malang

Anda sedang dikota malang?ingin kuliner yang hangat? Rawon Pak djenggot mungkin pilihan yang tepat. Warung yang terletak di jl simpang kawi malang ini mulai buka jam 21.00 sampai jam 03.00 tetapi bisa jadi jam 01 sudah laris manis. Rawon pak djenggot menawarkan rawon yang khas dan menggugah selera makan kita. apalagi kota malang yang dingin makin nikmat aja menikmati sajian ini. dari jalan ijen malang anda lurus kearah kawi maka anda akan menemukan warung pak djenggot. anda tertarik?silahkan kunjungi rawon pak djenggot di kota malang.

Soto Ayam Jowo Pak Wakhid Lamongan

Anda suka dengan soto ayam kampung maka soto pitik jowo pak wakhid bisa jadi alternative pilihan kuliner. apabila anda sedang travelling melalu jalur pantura dari arah jakarta maka sebelum anda memasuki kota lamongan anda akan melewati jl kebonsari kec sukodadi lamongan dan disitulah soto ayam pak wakhid berada. soto pak wakhid memiliki kekhasan yang berbeda dari pakem soto lamongan. soto ini memiliki rasa dan aroma yang nikmat ditambah daging ayam yang segar menambah selera kita. ditawarkan dengan harga Rp 10.000 perporsi tetapi memiliki rasa yang luar biasa. anda berminat silahkan mampir.

Warung Ikan kali mak Ti Blitar

Warung Agropolitan mak ti plang petunjuk yang terbaca saat kita menuju ke tempat warung yang terkenal karena pernah masuk liputin sebuah televisi swasta serta masuk koran nasional kompas dalam liputan khas kuliner. yang menjadikan warung ini wajib dikunjungi para kuliners adalah karena menyajikan beraneka olahan ikan sungai seperti wader, jendil,nila dan lainnya dipadukan dengan masakan seperti lalap dan lodeh. warung mak ti berada di dusun laos desa gogodeso kabupaten Blitar ini memang masuk tetapi untuk menemukan anda cukup cari markas yonif 511 lalu anda tanya dan semua yang disekitar sana pasti dengan mudah menunjukan arah warung makti yang memamng sudah sangat populer dikalangan masayarakat blitar. yang uniknya lagi semua aneka makanan ini seberapapun anda memakannya maka anda hanya akan dikenakan harga Rp 5.000 per porsinya jadi cukup murah dan hemat untuk kita mengajak keluarga maupun rombongan, walaupun murah tetapi untuk rasa jangan diragukan nikmatnya. agar anda tidak penasaran silahkan kunjungi warung mak ti apabila anda kebetulan berada di kota Blitar.

Rabu, 30 November 2011

Waroeng Jangkar Tuban

Waroeng Jangkar orang Tuban menyebutnya dan menjadi fenomenal karena tempat kuliner yang satu ini cukup menarik, terletak didesa tegalagung kec semanding kabupaten Tuban menyajikan masakan aneka belut dengan pedazz-nya yang mengunggah selera. belut goreng kering yang di bumbu pedas dimakan dengan nasi putih maupun nasi jagung sungguh menjadi  acara kuliner yang unik. hanya dengan Rp 13.000 ++ anada akan mendapatkan nasi belut dan teh botol, harga yang cukup murah dibandingkan dengan cita rasanya yang khas. Walaupun letaknya masuk ke perkampungan tetapi tidak sulit untuk menemukan lokasi warung Jangkar, cukup anda tanya warga kota Tuban maka rata-rata semua sudah tahu warung jangkar. tidak ada salahnya anda meluangkan waktu sejenak apabila dikota Tuban untuk merasakan nyezzz-nya sambel belut jangkar yang fenomenal.
so tunggu apa lagi buruan atur waktu untuk wisata kuliner sajian belut yang satu ini. (red-kuliner mantabs)

Waroeng Apung Rahmawati

Warung apung Rahmawati: Apabila anda travelling di kota lamongan, Tuban ataupun Bojonegoro, Warung Apung Rahmawati bisa menjadi tempat alternative untuk anda berwisata kuliner. tempat yang menampilkan nuansa klasik dengan konsep apung menambah atmosfer yang berbeda dari tempat lainnya. Warung Apung Rahmawati memiliki menu favorite ayam bakar dan aneka pilihan minuman serta juice buah.
Warung Apung rahmawati untuk di Lamongan Jl. Simpang Kusuma 06 Lamongan
Sedangkan untuk dikota Tuban anda bisa mengunjunginya di Jl. Letda Sucipto tepatnya disebelah barat kota Tuban. Apabila anda sedang berada dikota bojonegoro maka anda bisa mampir di Jl. Veteran letaknya utara terminal baru kota Bojonegoro.
Selamat mencoba........(red kuliner mantabs)